Bapak Kamajaya
Berawal
dari ketidaksengajaan saya mencari-cari kisah tentang para pengusaha dan saya
tertarik pada satu buah artikel http://www.beritasatu.com
yang
berjudul “Percayalah pada Keberuntungan”. Pada artikel tersebut diceritakan
perjalanan seorang pengusaha gula hingga menjadi sukses hingga saat ini, yaitu
Direktur Utama PT. Gendhis Multi Manis, Kamajaya. Apabila dilihat dari sejarah membangun
perusahaan tersebut, Bapak Kamajaya sangat tidak tertarik dengan bidang industri
gula. Cita-cita Bapak Kamajaya adalah menjadi seorang supir bus Kramat jati
atau Lorena.
Bakat
bisnis memang telah dimiliki beliau sejak SD, mulai dari membantu kakeknya
berjualan kompor. Dan saat kuliah Teknik Sipil beliau berjualan baju dan
mengajar les untuk SD dan SMP. Setelah selesai kuliah beliau bekerja di Bimantara.
Dua bulan bekerja beliau mendapat beasiswa S2 dan diterima diperusahaan
peralatan ekplorasi minyak.
Bapak
Kamajaya memulai bisnis gula pada tahun 2002, pada saat itu beliau mengerjakan logistik
untuk coca-cola dan melihat peluang bisnis yang besar. Kemudian Bapak Kamajaya
mulai membangun kembali pabrik gula yang telah 10 tahun mati dan tidak mudah
untuk menghidupkan kembali pabrik tersebut, butuh waktu lama dan panjang. Ternyata
industri gula membutuhkan modal yang besar dan menyentuh banyak orang, terutama
para petani tebu. Bapak Kamajaya memulai bisnisnya dari kepercayaan. Saat beliau
tidak punya modal, beliau memiliki banyak teman dan ada pula investor yang
bergabung.
Bahkan
saat ini, Bapak Kamajaya telah memiliki dua industri gula, yaitu PT. Industri
Gula Nusantara (IGN) di Kendal dan PT. Gendhis Multi MAnis (GMM) di Grobogan
Jawa Tengah. Dalam menjalankan usahanya tersebut, Bapak Kamajaya sangat
menjunjung tinggi idealisme. Beliau tak hanya menghendaki keuntungan dari
bisnisnya tersebut, tetapi beliau memberikan kemaslahatan bagi masyarakat,
terutama petani.
Hal
yang sangat menginspirasi, yaitu filosofi bsinis yang dimiliki oleh beliau yang
berlandaskan moral “Jangan ambil hak orang lain. Itu sumber segalanya, sumber
keserakahan, sakit hati dan korupsi”. Tidak dapat diragukan lagi Bapak Kamajaya
adalah salah seorang pembisnis yang sangat bekerja keras, gigih, dan ulet,
sehingga beliau memetik kesuksesan dari hasil kerja kerasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar